Manunggal Bersama Rakyat, Babinsa Nadi Bantu Warga Bangun Rumah

    Manunggal Bersama Rakyat, Babinsa Nadi Bantu Warga Bangun Rumah

    WONOGIRI – Sebagai wujud kemanunggalan TNI dan Rakyat, Babinsa Koramil 21/Bulukerto Pelda Paimin, Sertu Heru Santoso, Serda Ortizal Fredik Opoke membantu pembangunan rumah milik Mbah Sisri, yang berada di alamat Dusun Nadi Kidul , RT 03/05 Desa Nadi, Kecamatan Bulukerto, Kamis(24/3).

    Disela-sela kegiatan, Babinsa Pelda Paimin menyampaikan bahwa kegiatannya dalam membantu membangun rumah warga ini, merupakan salah satu upaya untuk terus menjalin kebersamaan dan kerjasama dengan warga yang ada di wilayah binaan, guna meringankan beban warganya.

    “ Ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami sebagai Babinsa, untuk membantu meringankan beban masyarakat. Oleh karenanya, kami dituntut sigap dan tanggap atas segala kesulitan yang dihadapi warga, sehingga dapat terwujud ke kompakkan, keharmonisan dan kemanunggalan TNI-Rakyat ”, pungkasnya.

    Mewakili pemilik rumah, Ketua RW 05 Kemis mengatakan sangat berterima kasih atas bantuan yang diberikan oleh Bapak-bapak Babinsa. “ Kami sangat apresiasi atas kepedulian Bapak Babinsa kepada warga binaannya, semoga Tuhan YME selalu melindungi dan selalu di berikan kesehatan dalam setiap tugasnya ”, katanya.

    (Arda 72).

    Wonogiri
    Pardal Riyanto

    Pardal Riyanto

    Artikel Sebelumnya

    Berikan Himbauan Dan Bagikan Masker, Babinsa...

    Artikel Berikutnya

    Babinsa Bangsri Hadiri Pelatihan Dan Praktek...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
    Setelah Vina Cirebon, Peristiwa Meninggalnya Ghyast Pemuda Cianjur Menjadi Tanda Tanya
    Polri Tangkap Buronan Thailand Paling Dicari
    Bakamla RI Bersama Tim SAR Gabungan Temukan Korban Tenggelam di Jakarta

    Ikuti Kami